Bahan :
- Kikil sapi 400 gram, potong-potong
- Air 600 ml
- Bawang bombay 50 gram, potong tipis memanjang
- Minyak wijen 1 sendok makan
- Kecap Inggris 1 sendok makan
- Cabe merah 30 gram, potong serong
- Paprika hijau 30 gram, potong serong
- Bengkuang 50 gram, potong korek api
- Kecap manis 3 sendok makan
- Minyak goreng 2 sendok makan, untuk menumis
- Bawang merah 5 butir
- Bawang putih 3 siung
- Jahe 1 cm
- Lengkuas 1 cm
- Garam 1 sendok teh
- Merica bubuk ¼ sendok teh
- Campur bumbu halus bersama bawang bombay, minyak wijen dan kecap inggris, aduk hingga rata.
- Masukkan kikil, aduk rata dan diamkan selama 15 menit.
- Panaskan minyak, tumis kikil dan bumbu, aduk-aduk hingga harum.
- Masukkan air kaldu dan kecap manis, masak hingga kikil matang dan cairan meresap.
- Tambahkan cabe merah, paprika hijau dan bengkuang, aduk hingga rata dan angkat. Sajikan.
* Gunakan kikil yang sudah direbus atau siap pakai. Jika anda membeli kikil yang masih mentah maka rebus terlebih dulu hingga lunak sebelum diolah.
Lama Persiapan :
15 menit
Lama Memasak :
50 menit
0 comments:
Post a Comment